Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Banjarbaru Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator Dorong Percepatan Vaksinasi Guru di Palangka Raya

  • Oleh Hendri
  • 08 Juni 2021 - 15:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye mendorong pemerintah daerah mempercepat vaksinasi Covid-19 bagi guru agar pembelajaran tatap muka bisa dilaksanakan dengan baik.

Ia mengatakan pemerintah telah menargetkan 5,5 juta guru se Tanah Air untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19. Program ini menjadi bagian dalam wacana pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.

"Vaksinasi untuk mengurangi dampak negatif dari rencana akan dimulainya PTM pada tahun ajaran baru 2021/2022 pada bulan Juli mendatang," katanya, Selasa 8 Juni 2021.

Dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri, sekolah di seluruh Indonesia, termasuk Kota Palangka Raya telah didorong untuk segera melaksanakan PTM dengan protokol kesehatan berdasarkan kriteria tertentu. 

Ia tak ingin jika dalam pelaksanaan PTM, justru membahayakan keselamatan peserta didik jika sampai terinfeksi virus Covid-19 selama belajar di sekolah apabila ada guru yang belum divaksin. 

Pihak Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan kata dia, harus mampu merangkul seluruh guru agar bisa mengikuti program vaksinasi dan mencapai target yang ditentukan.

"Setidaknya harus ada 80 persen guru yang divaksin demi terciptanya herd imunity," tutup politisi Partai Gerindra itu. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru