Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lagi Asik Nongkrong di Warung, Warga Aruta Dirapid Test Antigen

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 09 Juni 2021 - 16:46 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Tim Satgas Covid-19 wilayah Kecamatan Arut Utara kembali melakukan Ops Yustisi disejumlah kawasan. Dalam kegiatan kali ini ialah melakukan rapid test antigen secara acak, tak terkecuali pada warga yang sedang asik nongkrong di warung.

Tim Ops Yustisi yang dipimpin Kapolsek Aruta didampingi Camat, Danramil dan Nakes Arut Utara, mendatangi sejumlah tempat kumpul masyarakat, selanjutnya melakukan rapid test antigen ditempat secara acak kepada warga.

Kapolsek Arut Utara Ipda Agung Sugiharto menyampaikan kegiatan rapid test antigen secara acak tersebut dilakukan untuk mengidentifikasi dan memastikan warga di wilayah binaanya semua dalam keadaan sehat dan bebas Covid-19.

"Ini adalah langkah antisipasi dan pencegahan penyebaran Covid-19. Sehingga ketika diketahui hasilnya reaktif maka dapat segera diambil tindakan dan sebaliknya, apabila hasilnya non reaktif maka masyarakat aman dan nyaman untuk beraktifitas dengan tetap menjalankan prokes," kata Ipda Agung Sugiharto saat dikonfirmasi Borneonews, pada Rabu, 9 Juni 2021.

Agung menyebutkan jumlah orang yang dilakukan rapid test antigen secara acak 8 orang dengan hasil kesemuanya non reaktif atau negatif Covid-19.

Dia menyampaikan rapid test antigen secara acak tersebut merupakan Kegiatan Ops Yustisi Tim Pemburu Covid-19, maskerisasi, vaksinasi dan rapid test antigen secara acak di wilayah Aruta.

"Jadi dalam kegiatan ini tidak hanya dilakukan rapid test antigen secara acak, tapi juga ada pembagian masker gratis serta sosialisasi protokol kesehatan Covid-19 serta pemasangan spanduk Zona kuning di tempat strategis dalam wilayah Aruta," tuturnya.

Kapolsek berharap dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh Tim Yustisi Covid-19 wilayah Aruta dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan agar wilayah Aruta bebas Covid-19. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru