Software Manajemen Relawan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Danau Sembuluh Bagikan Sembako di Desa Bangkal

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 12 Juni 2021 - 03:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Jajaran Polsek Danau Sembuluh, menggelar kegiatan bakti sosial Jumat Berkah, dengan membagikan paket sembako untuk warga membutuhkan, Jumat, 11 Juni 2021.

Bakti sosial itu menyasar warga di Desa Bangkal, Kecamatan Seruyan Raya. Personel Polsek Danau Sembuluh Bripka Gatot membagikan beras untuk warga.

Kapolsek Danau Sembuluh Ipda Dwi Tri Yanto  mengatakan, kegiatan bakti sosial Jumat Berkah, merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan jajaran nya.

Bakti sosial yang dilaksanakan  ini, merupakan wujud kepedulian jajaran kepolisian khususnya Polsek Danau Sembuluh Polres Seruyan, untuk berbagi kepada warga membutuhkan.

“Mudah-mudahan kepedulian kecil yang kita laksanakan hari ini, dapat membantu warga kita, yang saat ini ikut terdampak akibat pandemi covid-19,” jelasnya.

Dalam kegiatan ini, tidak lupa pihaknya mengingatkan warga  setempat, untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran covid-19 untuk bersama-sama memutus rantai penyebaran covid-19. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru