Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Musirawas Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kobar Rapat Bahas Aspirasi Pelaku Bisnis Hiburan dan Seni

  • Oleh Wahyu Krida
  • 17 Juni 2021 - 18:26 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Guna merumuskan kebijakan baru dimasa pandemi covid-19 , Pemkab Kotawaringin Barat menggelar rapat koordinasi, Kamis 17 Juni 2021 di Ruang Rapat Bupati Kobar Nurhidayah.

Bupati mengatakan rapat koordinasi ini untuk mengakomodir aspirasi pelaku bisnis, khususnya yang bergerak pada bisnis hiburan.

Rapat ini juga digelar untuk menindaklanjuti instruksi Presiden RI dalam hal penguatan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro.

"Berkaitan dengan hal tersebut saat ini pembahasan dan penyempurnaan masih dilakukan, karena itulah mohon maaf belum bisa kami sampaikan kebijakan apa yang akan dikeluarkan," jelasnya.

Namun rapat koordinasi yang digelar ini merupakan tindaklanjut dari aspirasi dari asosiasi bisnis hiburan dan seni terkait aturan dan petunjuk teknis sehingga mereka bisa beroperasi lagi.

"Penyempurnaan, penambahan dan koreksi yang dilakukan sebelum kebijakan dikeluarkan tentunya bertujuan agar pelaku hiburan dan seni bisa kembali beroperasi, namun tetap dalam koridor pencegahan penyebaran covid-19," jelasnya. (WAHYU KRIDA/B-6)

Berita Terbaru