Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Soppeng Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satgas TMMD Bangun Tempat Ibadah untuk Tingkatkan Kualitas Hidup Bidang Rohani

  • Oleh Ramadani
  • 18 Juni 2021 - 18:51 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Sasaran TMMD ke 111 Kodim 1013 Muara Teweh melaksanakan kegiatan fisik berupa pembangunan tempat ibadah yakni Balai Basarah di Desa Karamuan, Kecamatan Lahei Barat, Kabupaten Barito Utara.

Dansatgas TMMD Letkol Kav Rinaldi Irawan, Jumat 18 Juni 2021 mengatakan pembangunan Balai Basarah ini bertujuan untuk peningkatan kualitas hidup masyarakat di bidang rohani masyarakat Karamuan.

“Pembangunan Balai Basarah ini merupakan kebutuhan yang sudah lama diinginkan warga setempat, karena tempat ibadah ini sudah bobor dan rapuh, sehingga butuh perbaikan segera,” ujarnya.

Dandim menyampaikan kegiatan ini melibatkan warga masyarakat yang dengan sukarela membantu pembangunan rumah ibadah.

Kegiatan karya bakti seperti ini sebagai sarana pendekatan kepada masyarakat bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat adalah untuk membantu meringankan serta menolong masyarakat.

“Karena TNI adalah bagian dari masyarakat dan akan selalu bersama dengan rakyat, sehingga kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat akan selalu dinanti dan diterima oleh masyarakat,” ungkap Dandim.

Kades Karamuan, Sishamkamrata mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Satgas TMMD.

"Keberadaan Satgas TMMD sangat membantu kesulitan yang dialami oleh masyarakat. Saya mewakili semua warga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak tentara yang sudah membantu kami dalam kegiatan ini," tutupnya. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru