Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Batanghari Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Barito Timur Ingatkan Tidak Lengah Meski Positif Covid-19 Sisa 8

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 06 Juli 2021 - 22:00 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas mengingatkan masyarakat agar tidak lengah terhadap penularan covid-19 meski saat ini pasien positif covid-19 tersisa 8 orang.

"Untuk sementara Barito Timur dalam kondisi aman dengan terus menurunnya kasus positif covid-19 namun kita jangan sampai kita lengah," ujar Ampera usai mendampingi Wakapolda Kalimantan Tengah meninjau Pos Penyekatan Perbatasan Pasar Panas, Selasa, 6 Juli 2021.

Dia juga mengajak masyarakat Barito Timur untuk belajar dari peningkatan kasus positif covid-19 yang cukup tinggi di Pulau Jawa dan Bali dalam beberapa hari belakangan.

"Kalau sudah besar jadi susah penanganannya, makanya mumpung masih sedikit kasus positif saat ini, kita harus terus meningkatkan kesadaran akan protokol kesehatan dan membatasi kegiatan yang menimbulkan kerumunan," kata Bupati.

Data yang dirilis Bidang Komunikasi Publik Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Barito Timur hari, terdapat penambahan kasus positif sebanyak 5 orang, pasien sembuh 5 orang dan meninggal dunia 1 orang.


Dengan demikian, akumulasi positif covid-19 Barito Timur menjadi 1125 kasus, dengan rincian 1096 orang telah sembuh, 8 orang masih dalam perawatan dan 21 orang meninggal dunia.

Adapun sebaran 8 pasien yang masih dirawat, berasal dari Kecamatan Dusun Timur 4 orang, Dusun Tengah 2 orang, Patangkep Tutui 1 orang, Raren Batuah 1 orang. (BOLE MALO/B-7) 

Berita Terbaru