Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Harapkan Setiap Daerah di Kalteng Tetapkan Wisata Unggulan

  • Oleh Donny Damara
  • 16 Juli 2021 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota DPRD Kalteng, Achmad Amur mengharapkan setiap daerah di Kalteng menetapkan satu lokasi wisata yang menjadi unggulan.

Menurut dia hal itu penting dilakukan, agar dalam pengembangan serta pengelolaannya bisa berjalan maksimal. Karena pelaksanaan lebih terfokus.

"Jika objek wisata dalam satu daerah ditetapkan begitu banyak, maka itu percuma. Karena nantinya tidak akan terkelola dengan baik dan maksimal," kata Achmad Amur, Jumat, 16 Juli 2021.

Dia menjelaskan, potensi pariwisata pada setiap daerah di provinsi ini begitu banyak. Tapi perlu dikembangkan dan dijadikan sebagai objek wisata unggulan.

Selain itu, dalam hal pengembangannya juga setiap daerah harus memperhatikan ketersediaan sarana dan prasarana penunjangnya, salah satunya akses jalan.

"Apabila sarana dan prasarananya memadai maka wisatawan akan tertarik mengunjunginya. Meskipun objek wisata itu bagus kalau aksesnya tidak memadai, maka wisatawan berpikir untuk berkunjung," tuturnya. (DONNY D/B-11)

Berita Terbaru