Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Rangkaian Kegiatan Hari Bhakti Adhyaksa di Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 22 Juli 2021 - 19:41 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) Kapuas menggelar peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 61, Kamis 22 Juli 2021.

Dalam momentum ini Kejari Kapuas melakukan sejumlah rangkaian kegiatan dalam menyambut HBA diawali dengan Kajari Kapuas Arif Raharjo serta jajarannya mengikuti Upacara Peringatan HBA ke 61 secara virtual yang terhubung dengan Kejaksaan Agung hingga sejumlah kegiatan sosial.

Juga dilakukan acara syukuran sederhana dan ramah tamah yang dihadiri Bupati Kapuas, Ben Brahim S Bahat bersama unsur Forkopimda.

Arif Raharjo mengatakan dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 ini pihaknya telah menggelar beberapa rangkaian kegiatan.

“Di antaranya bakti sosial, donor darah, lomba karya tulis ilmiah antar pelajar dan vaksinasi covid-19 bagi masyarakat, dan lainnya,” katanya.

Sementara itu, Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat yang hadir dalam kegiatan itu menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah sangat mendukung apa yang sudah dilakukan oleh jajaran Kejaksaan Negeri Kapuas, terlebih dalam hal dukungan terhadap program pemerintah yang sudah berjalan sampai saat ini.

“Dikesempatan ini kita juga sudah melihat langsung pelaksaan vaksinasi. Untuk itu kami atas nama Pemerintah Daerah sangat mengapresiasi jajaran Kejaksaan Negeri Kapuas dalam mensukseskan program vaksinasi massal di Kabupaten Kapuas,” ucapnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru