Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rembang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Camat Benua Lima Monitoring Pembangunan di Desa Banyu Landas

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 23 Juli 2021 - 18:51 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Plt Camat Benua Lima Kabupaten Barito Timur, Simon Stevins Octavianus melakukan monitoring rencana pembangunan titian usaha tani di Desa Banyu Landas, Jumat 23 Juli 2021.

"Saya ke sini untuk melihat langsung lokasi atau tempat titian akan dibangun sekaligus agar saya tahu keadaan Desa Banyu Landas,” ujarnya.

Simon yang didampingi Kasi Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat serta Kasi Tata Pemerintahan, ingin agar rencana pembangunan Titian Usaha Tani Baruh Jukung II yang menggunakan dana desa itu tepat sasaran atau sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat sehingga dapat memberikan manfaat yang optimal.

Dia juga tidak ingin para kepala desa di wilayah Kecamatan Benua Lima tersandung masalah hukum di kemudian hari akibat kurang bijak mengelola dana desa.

"Karena itu saya berpesan kepada seluruh kepala desa di Kecamatan Benua Lima harus berhati-hati menggunakan dana desa, buatlah perencanaan pembangunan dengan matang, laksanakan kegiatan dengan baik, selesaikan surat pertanggungjawabannya agar tidak ada masalah dikemudian hari,” pesannya.

Sebelum memberikan rekomendasi pencairan dana desa tahap II, Simon akan turun ke semua desa untuk memastikan rencana penggunaan anggaran dana desa tersebut.

"Kami akan memberikan rekomendasi pencairan dana desa tahap II jika pemdes sudah menyelesaikan SPj (surat pertanggungjawaban) ADD dan DD Tahap I, kalau SPj tahap I sudah selesai dan disampaikan ke kecamatan, baru kami berikan rekomendasi pencarian tahap berikutnya,” tegasnya. (BOLE MALO/B-6)

Berita Terbaru