Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

6 Warga Langgar Protokol Kesehatan di Pasar Rantau Pulut Diberi Teguran

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 08 Agustus 2021 - 22:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pemuang – Polsek Seruyan Tengah bersama personel gabungan terus mengintensifkan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19.

Salah satunya, dengan menggelar operasi yustisi pendisiplinan protokol kesehatan di Pasar Kelurahan Rantau Pulut, Minggu, 8 Agustus 2021.

“Ada 6 warga kedapatan melanggar protokol kesehatan di kawasan pasar. Dan kita beri teguran," kata Kapolsek Seruyan Tengah, Iptu Robertus Sonny AW.

Menurutnya, operasi yustisi dalam rangka menekan penyebaran covid-19. Kasus ini dikhawatirkan meningkat apabila warga tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Operasi yustisi terus dilakukan sebagai upaya menertibkan masyarakat yang masih kurang disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan," tegasnya.

Ditambahkan, penindakan terhadap pelanggar protokol kesehatan agar memiliki efek jera. (FAHRUL/B-11)

Berita Terbaru