Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Asahan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kecamatan Pahandut Gandeng Perguruan Tinggi Untuk Tanggulangi Covid-19

  • Oleh Hendri
  • 09 Agustus 2021 - 21:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kecamatan Pahandut melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Eka Harap.

Penandatangan tersebut dilakukan Camat Pahandut, Berlianto selaku pihak pertama dan Ketua STIKES Eka Harahap Palangka Raya, Maria Adelheid Ensia sebagai pihak kedua.

Berlianto menyebutkan bahwa kerja sama tersebut dilakukan untuk membantu penanganan awal Covid-19. Hal tersebut termuat di dalam Memorandum Of Understanding atau nota kesepahaman yang terjalin selama 1 tahun terhitung sejak ditandatangani, Senin, 9 Agustus 2021.

“Kerjasama dengan STIKES Eka Harahap ini ruang Iingkupnya dengan melakukan kunjungan rumah warga atau on call yang memiliki keluhan dalam penanganan awal covid-19," kata Berlianto.

Dirinya mengungkapkan hal ini dilakukan atas inisiasi dari kecamatan Pahandut. Hal ini mengingat keperluan dan keterbatasan tenaga.

“Karena tidak mungkin kita apabila dihubungi warga yang melaporkan hilang Indra penciuman dan pusing atau gejala awal kita hubungi ambulance .Karena ambulance sifatnya kedaruratan," bebernya.

Ke depannya, setelah penanganan awal Covid-19 dilakukan, Tim Satgas Covid -19 Kecamatan Pahandut akan mengarahkan  ke poli Covid di fasyankes di wilayah Pahandut, panarung atau Marina.  (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru