Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelatihan Kelola Sampah Jadi Agenda Rutin Dinas Lingkungan Hidup Palangka Raya

  • Oleh Hendri
  • 19 Agustus 2021 - 13:55 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya rutin memberikan pelatihan bagi warga agar mahir dalam mengelola sampah skala rumah tangga. Pelatihan tersebut telah dilakukan di beberapa kelurahan wilayah setempat.

Tujuan dari pelatihan ini untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam pengurangan sampah skala rumah tangga, melalui berbagai kegiatan seperti pemilahan, pengomposan, biokonversi (BSF) dan Daur Ulang (kerajinan).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya, Achmad Zaini  menyampaikan selain kegiatan penanganan sampah, saat ini pemerintah kota sedang fokus terhadap gerakan bersama pengurangan sampah dari sumbernya.

"Pada skala rumah tangga dapat dilaksanakan dengan cara penerapan prinsip 3 R, yaitu dengan melakukan upaya mengurangi dan meminimalkan (reduce) memanfaatkan kembali (reuse) dan melakukan pengolahan serta daur ulang (recycle)," katanya, Kamis, 19 Agustus 2021.

Kegiatan ini adalah rangkaian gerakan bersama pengurangan sampah yang digagas DLH Kota Palangka Raya dalam satu bulan terakhir. Selain pelatihan juga dilakukan pemasangan biopori sebanyak 150 buah di tiga kelurahan, Kampanye pengurangan penggunaan Kantong Plastik di 7 Titik Trafic light.

Selanjutnya juga dilakukan kampanye aksi pungut sampah setiap hari Jumat, Operasi Plastik (OPLAS) yakni mengganti kantong belanja plastik sekali pakai dengan ecobag dan lain-lain.

"Kegiatan ini akan menjadi agenda rutin sebagai upaya pengurangan sampah, khususnya sampah plastik yang mendominasi jenis sampah saat ini," pungkasnya. (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru