Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Minahasa Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Palangka Raya Minta Pejabat Kembangkan Inovasi

  • Oleh Hendri
  • 23 Agustus 2021 - 17:45 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin meminta para pejabat untuk selalu mengembangkan inovasi dan kreatif sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing.

"Apalagi dalam kondisi pandemi dengan berbagai batasan aktivitas warga, maka pejabat harus inovatif guna memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat," katanya, Senin 23 Agustus 2021.

Dia menyampaikan, pejabat sebagai abdi negara juga harus memiliki integritas, disiplin tinggi dan loyalitas penuh pada bangsa dan negara serta wajib melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

"Sebagai pejabat harus terus mengembangkan inovasi dan kreatifitas, jangan sampai berhenti serta jangan monoton," ujarnya.

Dia juga mendorong pejabat untuk terus berbenah melahirkan kebijakan yang baik sebagai wujud pelayanan publik serta implementasi mencapai visi-misi smart city.

"Pejabat saat ini tidak cukup hanya dengan bekerja keras sesuai tupoksinya, tetapi juga harus inovatif dan kreatif," pungkasnya. (HENDRI/B-5)

 

Area lampiran

Berita Terbaru