Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Harapan DPRD Kapuas Terkait Pelaksanaan Vaksinasi Pelajar

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 08 September 2021 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Thosibae Limin menyampaikan sejumlah harapannya dalam pelaksanaan vaksinasi covid-19 bagi para pelajar di daerah setempat.

Politisi PDI Perjuangan ini menyarankan agar pelaksanaan vaksinasi covid-19 kepada pelajar sebaiknya dilaksanakan perzonasi sekolah.

“Harapannya itu dilakukan agar tidak terjadi kerumunan dengan masyarakat umum,” kata Thosibae Limin, Rabu 8 September 2021.

Dia mengapresiasi pemerintah daerah yang telah melaksanakan pemberian vaksinasi terhadap para pelajar usia 12 sampai 17 tahun ini, guna mencegah penyebaran covid-19, terlebih dalam menghadapi pembelajaran tatap muka terbatas.

"Kami menyarankan agar Dinas Pendidikan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk pemberian vaksi bagi pelajar di sekolah sehingga tidak berbaur dengan masyarakat umum," harapnya.

Dia menjelaskan berkaitan dengan mekanisme bisa diatur baik penyajian data dari Dinas Pendidikan sedangkan penyediaan vaksin dan vaksinator dari Dinas Kesehatan, agar pelaksanaan berjalan dengan lancar.

"Kami juga mengimbau bagi para pelajar yang sudah menerima vaksin covid-19 agat tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru