Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Sungai Penuh Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perlu Adanya Kebijakan Subsidi Bagi UMKM

  • Oleh Apriando
  • 13 September 2021 - 13:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya -  Pengamat Kebijakan Publik Universitas Palangka Raya (UPR) Suprayitno mengatakan, perlu adanya kebijakan pemberian subsidi atau bantuan modal bagi pelaku usaha yang dikelola masyarakat sendiri. 

"Hal ini tentu memperkecil pengeluaran,sehingga produk-produk mereka dapat dijangakau oleh masyarakat secara luas,"ungkapnya, Senin, 13 September 2021

Suprayitno menuturkan, Pemerintah daerah perlu mensubsidi harga-harga kebutuhan pokok, kalau bisa memperbanyak jangkauan pasar rakyat yang disubsidi oleh pemerintah.

Sehingga mempermudah masyarakat mendapatkan kebutuhan sehari-harinya dengan harga yang murah namun tetap berkualitas.

Suprayitno menjelaskan, saat ini dengan kasus terkonfirmasi Covid-19 yang semakin menurun, patut syukuri. Di Kalteng khususnya sektor-sektor vital banyak UMKM yang mulai bangkit.

Tentu, lanjutnya, sektor UMKM yang sudah pernah mati suri. Selama pandemi perlu didorong dan dibantu oleh pemerintah.

Banyak sektor UMKM yang bergerak dalam bidang pangan, kerajinan, oleh-oleh, sektor jasa yang perlu dibantu dan dipromosikan agar kembali menggeliat. 

Ia menambahkan, dalam strategi pemasaran untuk UMKM, online maupun offline tetap memiliki peluang yang sama dalam membangkitkan ekonomi.

"Saya pikir online dan offline tetap punya peluang yang sama, namun tidak ada salahnya untuk memperluas pasarnya ada kolaborasi antara metode online dan offline dalam promosi,"pungkasnya. (APRIANDO/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru