Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Halmahera Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tumpukan Sampah Jadi Salah Satu Penyebab Banjir di Palangka Raya

  • Oleh Hendri
  • 13 September 2021 - 21:41 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tumpukan sampah yang dibuang sembarangan ke dalam saluran air atau drainase disebut menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir di Palangka Raya.

"Sampah salah satunya saat petugas melakukan pembersihan masih ditemukan banyak sampah di saluran air," kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya, Achmad Zaini, Senin 13 September 2021.

Dia mengingatkan agar masyarakat tidak membuang sampah pada saluran air maupun sungai. Pasalnya pemerintah telah menyediakan tempat pembuangan sampah hampir di setiap lingkungan permukiman masyarakat.

"Sampah-sampah itu seharusnya dibuang ke tong sampah. Biar nanti diangkut petugas dan dibawa ke tempat pembuangan akhir atau TPA," ujarnya.

Sampah yang ada di TPA nantinya akan diolah, atau dihancurkan. Selain itu bisa juha dibentuk kembali menjadi bahan yang berguna hingga barang yang bernilai ekonomis.

"Apa sih susahnya membuang sampah pada tempatnya. Hanya mengantongi sampah saja, membawa ke tong sampah, itu mudah banget dan memberikan pengaruh efek kebaikan yang besar," tandasnya. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru