Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Supiori Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masih Terjadi Karhutla, Babinsa Ingatkan Jangan Buka Lahan Dengan Membakar

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 24 September 2021 - 19:05 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Kebakaran hutan lahan (Karhutla) masih saja terjadi di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat meskipun sosialisasi terkait bahaya kebakaran terus digaungkan.

Babinsa Kelurahan Mendawai Seberang, Serda Agus Sugiarto, Koramil 1014-01 /Arsel kembali mengingatkan warga agar tidak membuka lahan dengan cara dibakar.

"Kami terus mengingatkan kepada masyarakat agar tidak membuka hutan atau lahan dengan cara dibakar karena pelaku dapat dihukum pidana," kata Serda Agus Sugiarto pada Jumat, 24 September 2021.

Serda Agus menjelaskan, pada Kamis, 23 September 2021, Tim Satgas Penanganan dan Pencegahan Kathutla Kobar, berjibaku memadamkan api yang membakar lahan kebun sawit di Jalan Lintas Kotawaringin Lama Km 18, Kelurahan Mendawai Seberang, Kecamatan Arut Selatan.

Mulanya, titik api termonitor melalui satelit dengan koordinat, CO.S.-2.5771- E.111.5646. Kemudian, dilakuakan verifikasi titik api dan melaporkan bahwa betul adanya Karhutla. Diketahui, api membakar kebun milik MY (62), warga Kelurahan Mendawai Seberang.

"Untuk menanggulangi Karhutla meluas, tim langsung mencoba memadamkan api dengan menggunakan mesin pompa air robin, serta membuat parit-parit agar api tidak menjalar," ungkapnya.

Serda Agus Sugiarto juga mengimbau masyarakat untuk turut serta aktif dengan memberikan infomasi apabila menemukan kebakaran hutan atau lahan.

"Untuk saat ini penyebab Karhutla masih dalam penyelidikan, apakah terjadinya kebakaran memang ada unsur kesengajaan atau tida. Jika pun ada unsur kesengajaan, maka akan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku," pungkasnya. (DANANG/B-7)

Berita Terbaru