Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bintan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satgas Covid-19 Palangka Raya Maksimalkan 3T Selama PPKM Level 3

  • Oleh Hendri
  • 06 Oktober 2021 - 17:31 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Harian Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya, Emi Abriyani mengatakan upaya testing, tracing, dan treatment (3T) dimaksimalkan dalam kebijakan PPKM Level 3.

"Kami berupaya memaksimalkan pelaksanaan pemeriksaan dan pelacakan kasus serta perawatan pasien agar kasus semakin melandai," katanya, Rabu 6 Oktober 2021.

Selain menggiatkan 3T, pemerintah juga melanjutkan kampanye untuk meningkatkan disiplin warga menjalankan protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, serta rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

"Karena protokol kesehatan itu menjadi salah satu strategi untuk bisa memutus mata rantai perkembangan Covid-19. Tanpa ada itu, tentunya kita akan sulit mengendalikan Covid-19 meskipun sekarang turun drastis," ujarnya.

Tujuan dari testing atau pemeriksaan dan tracing adalah untuk menemukan kasus-kasus baru secara cepat, sehingga bisa mencegah penularan dan mempercepat tindakan treatment untuk penyembuhannya.

"Pemerintah bersama TNI, Polri dan lembaga lainnya akan terus berkoordinasi, memantau serta mengejar target tracing sebagai bentuk mitigasi terhadap penyebaran kasus Covid-19," pungkasnya. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru