Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Yahukimo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Gunung Mas Harapkan Program TMMD Kembali Dilaksanakan

  • Oleh Magang 1
  • 15 Oktober 2021 - 20:55 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun – Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas), Akerman Sahidar berharap program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) kembali dilaksanakan di daerah.

“Program TMMD ini sangat bermanfaat. Saya harap pada tahun 2022 mendatang program ini dapat kembali dilaksanakan di Kabupaten Gumas,” ujar Akerman, Jumat, 15 Oktober 2021.

Politisi PDI Perjuangan ini berharap program TMMD dapat dilakukan di daerah-daerah terpencil di Kabupaten Gumas, seperti Kecamatan Damang Batu dan Kecamatan Miri Manasa.

Dengan demikian, diharap pembangunan di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau dapat semakin merata di berbagai kecamatan.

Sebelumnya, Bupati Gumas, Jaya S Monong juga menyampaikan harapan agar program TMMD dapat kembali dilakukan di Kabupaten Gumas.

Sebab, program TMMD ini dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat dan membantu pemerintah dalam membangun daerah melalui berbagai program fisik maupun nonfisik. (MAGANG/B-11)

Berita Terbaru