Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lima Puluh Kota Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Camat Dusun Timur: Manfaatkan Pojok Baca Digital untuk Akses Informasi Bermanfaat

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 01 November 2021 - 21:30 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Camat Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur, Ristanto Pratomo mengingatkan masyarakat agar terutama warga Tamiang Layang agar memanfaatkan Pojok Baca Digital atau Pocadi untuk mengakses informasi maupun ilmu pengetahuan yang bermanfaat.

Pesan itu disampaikan Ristanto usai mendampingi Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas saat meresmikan Pocadi di kios Pasar Tamiang Layang, Senin, 1 November 2021.

"Di era sekarang ini, berbagai kebutuhan informasi hampir semua tersedia di internet. Karena itu masyarakat perlu bijak mengakses informasi yang bermanfaat, menambahkan pengetahuan yang baik serta untuk pengembangan diri," ujarnya.

Dia mencontohkan bagi pedagang di pasar bisa memanfaatkan Pocadi untuk mencari informasi tentang harga barang, peluang usaha, distributor, dan lain-lain yang terkait dengan usahanya.

Pocadi merupakan kerja sama Perpustakaan Nasional  dengan Pemkab Barito Timur melalui dinas perpustakaan dan kearsipan. Di Pocadi disediakan 3 komputer yang terhubung dengan jaringan internet, 1 televisi digital, serta buku-buku cetak.

Pocadi dibuka 3 kali dalam seminggu yakni hari Senin, Rabu, dan Kamis. Jam operasional dari pukul 08.00 - 15.00 WIB. (BOLE MALO/B-11)

Berita Terbaru