Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pohuwato Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Karyawan PT KSL Tabrakan dengan Bus Sekolah PT SGM, 1 Tewas

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 26 November 2021 - 13:56 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Dua karyawan perusahaan perkebunan sawit PT Ketapang Subur Lestari atau KSL  yang berboncengan sepeda motor nopol KH 5509 KJ bertabrakan dengan bus sekolah nopol KH 7010 KH milik PT Sawit Graha Manunggal atau SGM di jalan negara Desa Tampa Kecamatan Paku, Kabupaten Barito Timur, Jumat, 26 November 2021.

Akibat kecelakaan ini pengendara sepeda motor bernama Aris tewas di tempat kejadian perkara atau TKP sebelum dilarikan ke RSUD Tamiang Layang, sedangkan rekannya yang selamat sedang ditangani di UGD RSUD Tamiang Layang.

"Korban Aris sudah dalam kondisi meninggal saat tiba di sini," ungkap dokter jaga UGD RSUD Tamiang Layang, Hermawati saat dikonfirmasi.

Sedangkan korban selamat bernama Alex, sedang dalam proses observasi untuk penanganan lebih lanjut, dari hasil Rontgen terhadap Alex diduga terdapat pembekuan darah pada dada sebelah kanan akibat benturan yang keras.

Anastasia, ibu dari korban Alex menuturkan, anaknya mengalami kecelakaan saat dalam perjalanan ke tempat kerja, namun Anastasia tidak mengetahui persis kronologis kecelakaan karena masih sulit berkomunikasi dengan korban.

Saat Borneonews mengkonfirmasi kejadian tersebut ke Humas PT SGM Rico Tarigan, dia membenarkan adanya kecelakaan yang melibatkan bus sekolah milik perusahaan namun belum mendapat informasi yang jelas karena sedang berada di luar kota.

Demikian pula Senior Manager Corporation CAA Group, Raden Agus Hiramawan saat dikonfirmasi terkait kecelakaan yang melibatkan karyawan PT KSL mengaku belum mengetahui karena sedang berada di kabupaten lain.

Sedangkan Kasatlantas Polres Barito Timur AKP Mochammad Nur Alireja belum bisa memberikan keterangan,"Masih dalam penanganan," jawabnya singkat melalui aplikasi perpesanan.

Informasi yang dihimpun di TKP, meski bus sekolah tersebut tersebut terguling akibat berupaya menghubungi tabrakan, namun tidak ada korban jiwa dari penumpang bus. (BOLE MALO 

Berita Terbaru