Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas PUPR Barito Timur Tanggapi Keluhan Warga Jalan Rusak di Ampah

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 30 November 2021 - 19:35 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Kepala Dinas PUPR Perkim Kabupaten Barito Timur, Yumail J Paladuk menanggapi keluhan warga Ampah Kota Kecamatan Dusun Tengah terkait jalan berlubang dan membahayakan pengguna kendaraan bermotor.

"Kami sedang berusaha menyelesaikan masalah keluhan warga yang meminta jalan rusak di perbaiki," ujar Yumail di kantornya, Selasa, 30 Nomor 2021.

Dia mengungkapkan, jalan yang rusak tersebut sebenarnya bukan tanggungjawab pemerintah kabupaten melainkan kewenangan pemerintah pusat melalui balai pelaksanaan jalan nasional. Meski demikian dinas PUPR Perkim tetap berupaya mengatasi masalah tersebut demi kenyamanan masyarakat.

Jalan berlubang yang dimaksud sempat ditanami pohon kelapa oleh warga yang kesal akibat respon pemerintah yang lambat untuk memperbaiki jalan tersebut.

"Sudah kami kordinasikan dengan pihak terkait, kebetulan ada pihak polres yang mau membantu untuk perbaikan jalan itu," ungkap Yumail.

Dia berharap ke depan kualitas jalan umum di Barito Timur dapat terus ditingkatkan sehingga menjadi fasilitas yang layak bagi masyarakat.

"Kita terus berupaya untuk membangun Kabupaten Barito Timur dengan dukungan dari berbagai pihak agar pembangunan dapat berjalan sesuai harapan bersama," tandasnya. (BOLE MALO/B-6)

Berita Terbaru