Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Yalimo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Barito Timur Mulai Sosialisasikan Pergeseran Jadwal Pasar Mingguan di Ampah

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 04 Desember 2021 - 08:51 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Pemerintah Kabupaten Barito Timur mulai mensosialisasikan pergeseran jadwal pasar mingguan di Pasar Beringin Ampah dariJumat ke Senin.

Pergeseran jadwal pasar mingguan ini dengan pertimbangan bahwa pada Jumat waktu untuk masyarakat bertransaksi di pasar menjadi pendek karena pedagang maupun pengunjung pasar harus mempersiapkan diri untuk sembahyang Jumat di masjid.

Dengan dipindahkan pada Senin diharapkan pedagang maupun pengunjung pasar memiliki waktu yang lebih panjang dalam melakukan transaksi jual beli di pasar.

Plt Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Barito Timur, Kariato mengatakan pihaknya bersama SOPD lainnya mulai mensosialisasikan jauh-jauh hari rencana perubahan hari pasar mingguan itu agar pedagang dari luar dapat mengatur jadwal mereka berjualan keliling.

Menurutnya rencana pemindahan jadwal pasar mingguan ini didukung oleh sebagian besar pedagang di Pasar Ampah maupun pemilik toko di Kota Ampah.

"Kami juga minta dukungan semua lapisan masyarakat serta tokoh adat dan tokoh agama agar pemindahan jadwal pasar mingguan yang rencana dimulai awal 2022 dapat terlaksana dengan baik," ujar Kariato, Jumat, 3 Desember 2021.

Meski mingguan di Pasar Ampah akan segera diaktifkan kembali dengan perubahan hari pasar, namun Kariato menegaskan di Toemenggoeng Djaja Kartie Tamiang Layang. pemerintah hanya membuka pasar harian serta tidak mengijinkan UPT Pasar Tamiang Layang membuka kegiatan pasar mingguan.

"Di Tamiang Layang tetap belum di adakan kembali pasar mingguan yang biasanya jadwalnya hari Senin. Pedagang dari luar yang mau berjualan hari Senin kita persilahkan ke Pasar Ampah,"  ujarnya. (BOLE MALO/B-11)

Berita Terbaru