Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bima Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pembangunan Dermaga Penyeberangan Feri Mintin Masih Dalam Proses

  • Oleh Magang 3
  • 04 Desember 2021 - 12:00 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pembangunan Pelabuhan Penyeberangan Feri Mintin, Kabupaten Pulang, masih dalam proses pengerjaan. Terkait itu, warga mengharapkan pembangunannya cepat selesai.

Pasalnya, titian untuk melintas masuk ke kapal feri penyeberangan itu sudah ada sebagian yang mengalami kerusakan.

"Informasi nanti bisa 10 kapal sandar di sini," ucap Leman, salah satu warga pengguna jasa transportasi penyeberangan itu, Sabtu, 4 Desember 2021.

Dengan pembangunan itu juga waktu penyebrangan bisa lebih cepat. Sehingga untuk warga tidak antri menunggu kapal.

"Kalau yang tidak buru-buru nggak masalah. Tapi kalo buat yang buru-buru apalagi sakit, kasihan juga lama antri menyeberangnya," ucapnya.

Dia mengatakan, jika tidak menggunakan penyeberangan ini, jalannya yang dari arah Kota Kapuas harus muter melewati jembatan di Desa Gohong. Dan itu jaraknya bisa sampai 60 kilometer. (MAGANG 3/B-11)

Berita Terbaru