Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Seruyan Bersama Ketua Bhayangkari Resmikan Posyandu Kemala

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 15 Desember 2021 - 18:45 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Seruyan Ny. Wina Bayu Wicaksono, meresmikan Pos Pelayanan Terpadu atau Posyandu Kemala.

Peresmian dilaksanakan di Mapolsek Seruyan Hilir Jalan Gajah Mada Kuala Pembuang, Rabu, 15 Desember 2021, ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti.

“Semoga posyandu ini  bisa bermanfaat untuk masyarakat di  wilayah Kuala Pembuang dan  sekitarnya,“ kata Bayu Wicaksono.

Bayu berharap, keberadaan Posyandu Kemala bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat, untuk memeriksakan kesehatan dan memantau tumbuh kembang anak khususnya balita usia 0 - 5 tahun.

Kapolres menambahkan, di posyandu ini nantinya agar bisa dilengkapi berbagai sarana dan prasarana yang di perlukan, termasuk peralatan kesehatan.

 

“Dengan dukungan sarana dan prasarana yang memadai, kita harapkan dapat memberikan pelayanan secara optimal kepada masyarakat,“ tandasnya. (FAHRUL/B-7)

 

Berita Terbaru