Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Solok Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jumat Berkah, Personel Polres Kobar dan Polsek Jajaran Berbagi Beras

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 21 Januari 2022 - 22:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Wujud kepedulian kepada masyarakat ditunjukkan oleh Personel Pores Kotawaringin Barat (Kobar) melalui kegiatan bakti sosial, dirangkai dalam bentuk program Jumat Berkah.

Pada Jumat, 21 Januari 2022 kali ini, sejumlah personel Polres dan Polsek jajaran memberikan bansos berupa beras untuk warga yang membutuhkan.

Diawali dari personel Satreskrim Polres Kobar, mereka memberikan bantuan beras kepada warga kurang mampu di wilayah Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan.

"Kegiatan bakti sosial yang dilakukan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Satreskrim Polres Kotawaringin Barat kepada Masyarakat," kata Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Devy Firmansyah, melalui Kasatreskrim AKP Rendra Aditia Dhani.

Rendra berharap, bantuan tersebut dapat bermanfaat. Sehingga membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah masih mewabahnya pandemi Covid-19.


Kegiatan tersebut juga dilakukan oleh personel Polsek jajaran, di antaranya Polsek Arut Utara, Kumai dan Polsek Arut Selatan.

Di sela - sela memberikan bantuan kepada masyarakat, personel juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari.

Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Devy Firmansyah, melalui Kapolsek Arut Utara Ipda Agung Sugiarto menuturkan, semua ini dlakukan untuk sedikit meringankan kebutuhan warga sehari-hari di masa pandemi.

"Kondisi ekonomi yang belum stabil di masa masih mewabahnya pandemi Covid-19 saat ini, maka kita harus saling peduli. Sehingga, ini menjadi ajakan masyarakat untuk tetap semangat dalam menjalani masa pandemi ini dan mendukung kebijakan pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19," katanya. (DANANG/B-7)

Berita Terbaru