Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masuk Zona Merah, SDN IV Kasongan Lama Kembali Belajar dari Rumah

  • Oleh Abdul Gofur
  • 23 Februari 2022 - 08:10 WIB

BORNEONEWS,  Kasongan - Setelah sempat dua hari ini belajar tatap muka,  pihak sekolah di SDN IV Rt 16 Kelurahan Kasongan Lama,  Kecamatan Katingan Hilir mengumumkan bahwa proses pembelajaran  di sekolah ini mulai besok Rabu,  23 Februari 2022 hingga Sabtu 26 Februari 2022 mendatang belajar dari rumah atau BDR. 

Sepekan sebelumnya para siswa siswi di sekolah ini juga melaksanakan pembelajaran sistem BDR karena terdpat satu orang tenaga pendidik yang dinyatakan positif Covid-19.

Namun kemudian sekolah mengumumkan proses pembelajran tatap muka kembali dilaksanakan sejak Senin,  21 Februari 2022 kemarin dan hari ini. 

Akan tetapi pada petang hari ini pihak sekolah tersebut kembali mengumumkan jika proses pembelajaran mulai besok kembali ke sistem daring atau belajar dari rumah atau BDR. 

Berdasarkan pengumuman yang diterima wali murid dari pihak SDN IV Kelurahan Kasongan Lama,  proses pembelajaran melalui daring tersebut karena wilayah Rt 16 Kelurahan Kasongan Lama masuk zona merah Covid-19.

Berikut isi pengumuman pihak sekolah pada petang hari ini diumumkan oleh Kepala SDN IV Kasongan Lama, Dora. 

"Yth.  Bapak ibu orang tua/ wali  siswa siswi SDN - 4 Kasongan Lama,  berdasarkan laporan dari tim Satgas Covid 19 wilayah Kasongan Lama Rt 16 berstatus merah maka pihak sekolah telah melakukan koordinasi kembali dengan pihak Korwil Pendidkan kab. dan pihak Dinas Pendidikan Kabupaten  Katingan. Maka diambil tindakan agar siswa siswi SDN - 4 Kasongan Lama untuk sementara kembali melaksanakan BDR / PJJ mulai hari Rabu, 23-2-2022 sampai hari Sabtu, 26-2-2022,".

"Hal ini dilakukan demi menjaga kesehatan anak-anak didik kita semua, selama pembelajaran BDR / PJJ diharapkan siswa tetap berada di lingkungan rumah masing-masing jangan ada yang berkeliaran/bepergian ke luar daerah, tetap mentaati Prokes dan belajarnya tetap  semangat, doa dan harapan kita semua, semoga wabah Covid-19 cepat berlalu, dan kita juga selalu sehat serta  dalam lindungan Tuhan ...Aamiin." (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru