Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bikin Heboh, Ular Sepanjang Tiga Meter Meter Menghilang di Semak

  • Oleh Usay Nor Rahmad
  • 23 Februari 2022 - 10:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Satwa liar berkeliaran di permukiman penduduk terjadi lagi. Kali ini, terjadi di Jalan Baamang I, Kelurahan Baamang Tengah, Kecamatan Baamang. Kemunculan ular sepanjang 3 meter membuat heboh warga sekitar, hingga akhirnya ular tersebut menghilang di antara semak-semak. 

Keberadaan ular piton itu dilaporkan oleh Abdul Manaf. Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) yang mendapatkan laporan itu pun langsung merespons dengan mengerahkan 5 personel. 

"Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh pihak pelapor, saat sedang duduk santai, dirinya terkejut melihat seekor ular berukuran besar melintas dan kemudian menyelinap di dekat semak belukar yang berada di depan rumahnya," jelas Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Disdamkarmat Kotim, Hery Wahyudi, Rabu 23 Februari 2022. 

Petugas bergerak ke lokasi kemunculan ular. Setiba di lokasi, petugas menanyakan keberadaan ular tersebut. 

Setelah mendapatkan informasi, petugaspun langsung diarahkan menuju depan rumah pelapor dan melakukan pencarian di lingkungan sekitar kediaman pelapor. Akan tetapi seekor ular yang dimaksud menghilang dan belum berhasil ditemukan. 

"Asumsi kami, ular tersebut adalah ular sanca batik atau Malayopython reticulatus yang melarikan diri ke dalam semak belukar yang berada di depan rumah pelapor. Sehingga menyulitkan kami untuk menemukannya," ujarnya. 

Petugas mengimbau warga tetap waspada saat beraktivitas. Warga juga diminta melapor bila ular yang dimaksud muncul kembali. (USAY NOR RAHMAD/B-7)

Berita Terbaru