Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sigi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pencuri Pompa Sedot PDAM Katingan Ditangkap

  • Oleh Abdul Gofur
  • 26 Februari 2022 - 20:21 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Jajaran Polsek Katingan Hilir mengungkap  penangkapan terduga pelaku pencurian pompa sedot atau intake milik PDAM Kabupaten Katingan. 

Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo melalui Kapolsek Katingan Hilir AKP Eko Priono, Sabtu 26 Februari 2022 mengatakan pengungkapan kasus pencurian pompa sedot tersebut bermula laporan adanya pencurian pompa intake atau pompa sedot dari Direktur PDAM Katingan, Adiansyah.

Sejauh ini pihaknya baru mengamankan satu orang terduga pelaku bernama DY (43 tahun). "TKP pencurian pompa sedot itu di halaman Kantor PDAM Katingan Jala Kelud RT 11 Kelurahan Kasongan Lama, Kecamatan Katingan Hilir," sebutnya.

Ia mengungkapkan kronologi kejadiannya Kamis 3 Februari 2022, sekitar pukul 01.00 WIB. Telah terjadi pencurian 1 unit pompa intake atau pompa sedot air baku merk EBARA PUMP milik PDAM Katingan.

Sebelum hilang pompa itu berada di depan halaman Kantor PDAM Kabupaten Katingan. Sebelumnya pompa intake itu ada 2 unit.

Kemudian Rabu 9 Februari 2022 sekitar pukul 01.00 WIB, para pelaku melakukan pencurian kembali di halaman Kantor PDAM Katingan.

Barang atau benda yang diambil atau dicuri oleh para pelaku pada saat itu yaitu 1 unit pompa intake merek EBARA PUMP.

Namun setelah barang atau benda tersebut telah dinaikkan oleh para pelaku di atas 1 unit gerobak kayu yang dikaitkan dengan 1 unit kendaraan roda dua merk VIXION warna merah dan dibawa oleh para pelaku sekitar 1  meter dari tempat asal, aksi para pelaku tersebut diketahui oleh penjaga malam.

Sehingga pelaku pada saat itu melarikan diri dengan berlari dan meninggalkan barang hasil curiannya hingga kemudian seluruhnya berhasil diamankan oleh warga sekitar.

Sementara atas kejadian, Kamis 3 Februari 2022 dini hari, pihak PDAM Katingan mengalami kerugian materiil sebesar Rp 148.000.000.

Jumat,18 Februari 2022, tim Jatanras Polres Katingan dibantu tim Jatanras Polres Banjarbaru, Kalsel mengamankan DY.

DY mengaku terlibat pencurian pompa air PDAM Katingan pada Kamis 9 Februari 2022 bersama beberapa temannya yang kini masih buron. (ABDUL GOFUR/B-6)

Berita Terbaru