Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mukomuko Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Bupati Gunung Mas Pimpin Rapat Evaluasi dan Percepatan Vaksinasi Covid-19

  • Oleh Riska Yulyana
  • 28 Februari 2022 - 21:51 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Pemerintah Kabupaten Gunung Mas telah mengadakan rapat evaluasi dan percepatan vaksinasi Covid-19, Jumat 25 Februari 2022.

"Untuk capaian vaksin dosis kedua masih rendah yang seharusnya sudah mencapai 80 persen lebih," ujar Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L.P. Umbing, Senin 28 Februari 2022.

Oleh karena itu saat ini pemerintah daerah akan mengejar target vaksin dosis kedua dan vaksin untuk anak-anak usia 6-11 tahun.

Efrensia meminta dinas kesehatan segera mendata jumlah masyarakat yang sudah tervaksin per jenis vaksin agar mempermudah dalam pencapain target vaksinasi dikemudian hari.

Ia mengimbau Dinkes koordinasi dengan Dukcapil dalam pendataan masyarakat sehingga mempermudah capaian target vaksinasi.

"Untuk vaksinasi anak usia 6-11 tahun harus ada peningkatan capaian target. Karena itu puskesmas bisa koordinasi dengan kecamatan, Polsek dan koramil secara berjenjang bila ada kendala. Pemerintah akan mendukung Dinas Kesehatan sebagai leading sektor kegiatan," tukasnya. (RISKA YULYANA/B-6)

Berita Terbaru