Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Banjarmasin Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Arahan Sekda Kapuas saat Pimpin Rapat Persiapan Kuliah Kerja Nyata Kebangsaan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 10 Maret 2022 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Sekda Kabupaten Kapuas, Septedy didampingi Asisten I Setda Kapuas, Ilham Anwar memimpin rapat persiapan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan di aula kantor bupati pada Kamis, 10 Maret 2022.

Septedy menyampaikan, KKN Kebangsaan merupakan kegiatan ilmiah yang digagas bersama antara Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset serta Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbud Ristek RI) dengan seluruh perguruan tinggi yang ada di Indonesia.

Septedy mengarahkan kepada kepala perangkat daerah terkait untuk memfasilitasi mobilitasi tamu dari luar daerah, juga melaksanakan tugas lainnya sesuai tupoksi masing-masing.

“Kemudian untuk para camat berserta kepala desa atau lurah setempat dapat memfasilitasi tempat tinggal dan tidak kalah pentingnya agar puskesmas pembantu menyiapkan pos kesehatan di lokasi KKN,'' katanya dalam rapat.

Lebih lanjut diia mengatakan, pemerintah Kabupaten Kapuas sangat bangga dan menyambut baik serta siap mendukung suksesnya kegiatan tersebut.

Terlebih lagi, KKN Kebangsaan ini dalam rangka membantu program Food Estate yang ada di Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Pulang Pisau.

''Saya berharap nantinya kepada mahasiswa-mahasiswi yang akan melakukan KKN agar dapat saling memberikan ilmu kepada masyarakat dilokasi mereka nanti akan ditempatkan. Kami mendoakan semoga KKN Kebangsaan di Provinsi Kalteng ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses,'' pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru