Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kolaka Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kalteng Masuk Daftar 14 Provinsi Dengan Capaian Vaksinasi Dosis II di Atas 70 Persen

  • Oleh Donny Damara
  • 17 Maret 2022 - 21:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Berdasarkan rilis dari Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) per tanggal 13 Maret 2022, Kalteng masuk dalam daftar 14 provinsi dengan capaian vaksinasi dosis II di atas 70 persen.

Itu dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalteng, Suyuti Syamsul yang menyebutkan bahwa capaian vaksinasi dosis II di Kalteng yakni sudah mencapai 71,44 persen.

"Benar capaian vaksinasi dosis II kita sudah diatas 70 persen. Capaian ini berkat kerja sama seluruh stakeholder dan masyarakat di Kalteng, harapan kita bisa terus meningkat," ucapnya, Kamis, 17 Maret 2022.

Dia mengatakan, demi tercapainya target dan pembentukan herd immunity di provinsi ini, pihaknya akan terus menggencarkan pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19 sesuai intruksi Presiden RI dan juga Gubernur Kalteng.

"Instruksi terus kita jalankan, dan kami dari jajaran dinkes tidak mempermasalahkan itu. Ini semua dilakukan demi tercapainya tujuan bersama dalam membentuk herd immunity. Gubernur juga terus memonitor percepatan vaksinasi di Kalteng setiap saat," sebutnya.

Diungkapkannya, dalam upaya terus mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kalteng, Gubernur juga baru-baru ini telah mengintruksikan supaya pekan ini dilakukan roadshow lagi ke beberapa wilayah untuk melaksanakan vaksinasi.

"Bapak Gubernur konsinten dan berkomitmen bahwa vaksinasi harus merata hingga wilayah-wilayah terpencil, dan kami juga sudah memetakan hingga daerah-daerah yang sulit dijangkau tranportasi, untuk menentukan langkah-langkah yang harus ditempuh, khususnya untuk daerah terpencil," imbuhnya.

Untuk diketahui, 14 provinsi yang telah mencapai vaksinasi dosis II diatas 70 persen dari rilis KPC-PEN itu diantaranya, DKI Jakarta 124,84 persen, Bali 104,58 persen, Yogyakarta 102,05 persen, Kepulauan Riau 91,92 persen, dan Kalimantan Timur 81,28 persen.

Selanjutnya, Kepulauan Bangka Belitung 78,61 persen, Jawa Tengah 77,79 persen, Nusa Tenggara Barat 75,15 persen, Kalimantan Utara 74,65 persen, Jawa Timur 73,17 persen, Jawa Barat 72,69 persen, Sumatera Utara 72,33 persen, Kalimantan Tengah 71,44 persen, serta Riau 71,07 persen. (DONNY D/B-7)

Berita Terbaru