Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Indramayu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Diprakarsai Agustiar Sabran, Pasar Murah Berkah Disambut Antusias Warga Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 29 Maret 2022 - 17:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kegiatan pasar murah berkah yang diprakarsai Anggota DPR RI Dapil Kalteng, Agustiar Sabran digelar di Posko Amanah, Jalan Meranti Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas, Selasa, 29 Maret 2022.

Kegiatan tersebut juga sebagai bentuk berbagi dalam kebersamaan jelang bulan Ramadan 1443 Hijriah, dalam rangka kunker reses DPR RI H Agustiar Sabran.

Terlihat ratusan warga sangat antusias dengan adanya pasar murah gagasan legislator dari PDI Perjuangan tersebut. Terlebih dalam pasar murah berkah ini terdapat beberapa kebutuhan pokok dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan pasaran saat ini.

Seperti minyak goreng kemasan, masyarakat dapat memperolehnya hanya dengan harga Rp15.000 per liternya, gula Rp10.000 perkilogram, dan beras food estate Rp7.000 perkilogram.

Ketua KNPI Kalteng, Muhammad Alfian Mawardi selaku koordinator kegiatan mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Anggota DPR RI Agustiar Sabran kepada masyarakat. Terutama menyambut bulan Ramadan.

"Hari ini Alhamdulillah dilaksanakan pasar murah berkah yang diprakarsai oleh H Agustiar Sabran, beliau adalah Anggota DPR RI Dapil Kalteng dari PDI Perjuangan," kata Alfian Mawardi kepada wartawan di lokasi kegiatan.

"Kegiatan ini dibantu KNPI Provinsi, KNPI Kapuas, dan ormas-ormas di sini seperti HMI dan lainnya," lanjut dia.

Menurut dia, ini sebagai bukti bahwa Agustiar Sabran memperhatikan keresahan masyarakat Kalteng khususnya di Kabupaten Kapuas, terkait minyak goreng langka dan beras harganya melonjak tajam.

"Oleh karena itu beliau memberikan harga yang murah dan menyambut bulan suci ramadan. Kupon berjumlah kurang lebih 1.000 tapi estimasi paket itu sekitar 1.500 paket," ucapnya.

Sekadar diketahui, kegiatan serupa juga digelar di Kota Palangka Raya dan Kabupaten Kotawaringin Timur. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru