Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

CPNS Tenaga Kesehatan di Seruyan Diminta Berikan Pengabdian Terbaik

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 30 Maret 2022 - 20:11 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Ratusan Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS  tenaga kesehatan yang baru menerima SK pengangkatan diminta memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat.

Pesan ini disampaikan Plt Kadis Kesehatan Seruyan dr Reson Rusdianto saat memberikan pembekalan kepada CPNS tenaga kesehatan sebelum berangkat ke tempat tugas.

Beberapa hal penting disampaikan kepada tenaga kesehatan yang bertugas di garda terdepan agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Berikan pelayanan yang cepat  dan pelayanan terbaik kepada masyarakat sehingga akan dapat terwujud Seruyan Sehat," kata Reson, Rabu, 30 Maret 2022.

Kemudian kepada seluruh CPNS tenaga kesehatan agar dapat mengabdikan diri sepenuh hati, di manapun ditempatkan atau bertugas.

Reson menambahkan sebagaimana harapan Bupati Seruyan bahwa seluruh aparatur termasuk tenaga kesehatan  harus  memberikan pelayanan cepat, tepat dan prosedur kepada masyarakat.

CPNS tenaga kesehatan penerimaan 2021 sebanyak 119 orang dengan rincian dokter 3 orang, perawat 39 orang, bidan 53 orang, nutrisionis 6 orang, laboratorium 6 orang, penyuluh 2 orang, sanitarian 1 orang, perekam medis 2 orang, asisten apoteker 3 orang, apoteker 3 orang  dan terapis gigi 1 orang. (FAHRUL/B-11)

 


TAGS:

Berita Terbaru