Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Grobongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Bupati Gunung Mas Imbau PPPK Sambil Bercocok Tanam

  • Oleh Riska Yulyana
  • 06 April 2022 - 05:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L.P Umbing mengimbau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bisa sambil bercocok tanam di daerah setempat.

"Saya imbau PPPK berusaha bercocok tanam sendiri untuk katahanan pangan. Kita harus mandiri pangan," ujarnya, Selasa, 5 April 2022.

Dengan bercocok tanam, para PPPK diharapkan bisa memenuhi kebutuhan pangan sendiri. Selain menghemat pengeluaran, hal tersebut juga membuat tidak ketergantungan dengan ketersediaan pangan yang ada di pasaran.

Itu juga sejalan dengan salah satu program unggulan Bupati dan Wakil Bupati yakni smart agro. Ia menyarankan, para PPPK untuk menanam tanaman seperti ubi jalar, sayur-sayuran, jagung untuk kebutuhan sendiri di desa masing-masing.

Sebelumnya, Wakil Bupati Gunung Mas (Gumas) Efrensia L.P Umbing menyerahkan petikan Surat Keputusan (SK) Bupati Gumas tentang pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap II formasi tahun 2020 di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Gunung Mas di GPU Damang Batu Kuala Kurun pada Senin, 4 April 2022 siang.

Disebutkan, ada 450 orang peserta dalam seleksi PPPK tahap II di formasi tahun 2020 ini namun yang dinyatakan lulus sebanyak 67 orang. (RISKA YULYANA/B-7)

Berita Terbaru