Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ustadz Abdul Somad Akan Hadir ke Puruk Cahu Pada PeringatanNuzulul Quran

  • Oleh Trisno
  • 06 April 2022 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Penceramah Ustadz H Abdul Somad (UAS) dikabarkan akan datang ke Kota Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya pada peringatan Nuzulul Quran yang tepatnya pada 17 Ramadan 1443 atau pada 18 April 2022.

Rencana kedatangan Ustadz kondang ini disampaikan Wakil Bupati Murung Raya yang juga ketua umum panitia penyelenggara Murung Raya Bersyukur dalam rangka peringatan Nuzulul Quran 1443 H Pemerintah Kabupaten Murung Raya bersama ormas Islam se-Kabupaten Murung Raya pada saat membuka pasar Ramadan di halaman Masjid Al Jihat Puruk Cahu, Selasa (5/4).

“Kita sampaikan kepada masyarakat semua, Insya Allah pada malam Nuzulul Quran nanti yang tepatnya pada tanggal 18 April 2022 Ustadz kondang kita, Tuan Guru H Abdul Somad akan datang ke Kota Puruk Cahu untuk mengisi acara tausiahnya,” kata Rejikinoor.

Kegiatan tausiah yang akan disampaikan oleh Ustadz Abdul Somad nantinya digelar di halaman Masjid Al Istiqlal Puruk Cahu, tanggal 18 April 2022 pukul 06.00 – 07.30 WIB.

“Mudah-mudahan apa yang menjadi niat baik kita ini dapat ridho dari Allah SWT, sehingga kegiatan nantinya bisa lancar semua dan daerah kita cintai ini mendapat berkah dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa,” jelas Rejikinoor.

Bulan Ramadan, kata Wabup, merupakan sebuah momentum masyarakat Mura khususnya umat muslim untuk mempertebal keimanan dan ketaatan terhadap ajaran2 agama.

Dan akan semakin lengkap dengan kehadiran Ustadz Abdul Somad nantinya untuk memberikan petuah dan ilmu terkait dengan keislaman bagi masyarakat.

Sementara itu, pelaksana kegiatan juga akan berkoordinasi dengan jajaran Gugus Tugas terkait penerapan protokol kesehatan pada saat pelaksanaan malam peringatan Nuzulul Qur'an nanti untuk mengatur agar peserta yang hadir tetap menerapkan protokol kesehatan. (Trs)

Berita Terbaru