Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Wonosobo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Diminta Tingkatkan SDM Sambut Pembangunan IKN

  • Oleh Hendri
  • 07 April 2022 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini mendorong pemerintah kota (Pemko) melakukan pengembangan sumber daya manusia (SDM) lokal, seiring dengan pembangunan IKN di Kalimantan Timur.

"Sebagai salah satu kota penyangga IKN, Palangka Raya mulai saat ini harus sudah bersiap, khususnya SDM. Tentu saja dengan berdirinya ibu kota di sana, akan berdampak positif bagi kita. Lapangan kerja akan terbuka sangat luas. Pemko harus mampu melihat peluang tersebut," katanya, Kamis, 7 April 2022.

Politisi Partai Golkar tersebut menambahkan, sisi lain dari berdirinya IKN adalah persaingan dalam berbagai lini akan semakin ketat. Terlebih dalam era globalisasi saat ini, persaingan dalam hal teknologi harus mampu diimbangi oleh generasi emas Kota Cantik.

"Dinas Tenaga Kerja bisa mulai melirik penambahan bidang dalam Balai Latihan Kerja. Bisa mulai dengan hal-hal yang berbau teknologi, seperti latihan pengembangan software, robot, desain grafis, sinematografi, analis strategi media sosial dan lain sebagainya. Apalagi minat anak muda saat ini mulai bergeser serba digital," jelasnya.

Norhaini meyakini SDM yang dimiliki Kota Palangka Raya, tidak akan kalah jika dibandingkan dengan wilayah lain. Tinggal bagaimana pemerintah mengemas sistem pengembangan SDM yang diminati anak muda dan beriringan dengan perkembangan zaman.


"Semakin cepat kita bergerak, akan semakin baik dampaknya bagi kita ke depannya. Jangan sampai generasi penerus kita malah tersisihkan dari persaingan di tempat kita sendiri," pungkasnya. (HENDRI/B-7)

Berita Terbaru