Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

FBIM Kalteng Kembali Digelar Setelah Dua Tahun Vakum Akibat Pandemi

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 17 Mei 2022 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) kembali digelar di Kota Palangka Raya pada Selasa 17 Mei 2022, setelah sebelumnya sempat absen selama dua tahun terakhir.

Pembukaan festival sebagai salah satu rangkaian peringatan hari jadi Kalimantan Tengah (Kalteng) ini dipusatkan di Bundaran Besar Palangka Raya.

Festival digelar dengan menampilkan budaya budaya daerah tidak hanya etnis lokal tetapi juga etnis lain yang hidup berdampingan di Kalteng. Kegiatan juga digelar untuk menguatkan budaya agar tidak tergerus globalisasi.

"Festival akan dilanjutkan dengan carnaval budaya," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kalteng, Adiah Chandra Sari saat pembukaan festival.

Rangkaian kegiatan Festival Budaya Isen Mulang dimulai Selasa 17 Mei dan rencananya ditutup pada Minggu 22 Mei di Bundaran Besar Palangka Raya bersamaan dengan Car Free Day. 

Pelaksanaan lomba-lomba kebanyakan dipusatkan di UPT Taman Budaya Kalimantan Tengah Jalan Temanggung Tilung Palangka Raya.

Pantauan Borneonews, antusiasme masyarakat cukup tinggi dengan digelarnya festival. Ribuan orang memadati lokasi pembukaan, mulai dari anak anak sampai orang dewasa. (HERMAWAN DP/B-5)

Berita Terbaru