Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bengkulu Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Begini Tanggapan Masyarakat Atas Penjualan Minyak Goreng Murah Polres Barito Timur dan CBI Group

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 18 Mei 2022 - 20:21 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Masyarakat Barito Timur menyambut baik kegiatan penyediaan minyak goreng curah murah yang dilakukan Polres Barito Timur bekerja sama dengan PT Citra Borneo Utama atau CBU yang tergabung dalam Citra Borneo Indah atau CBI Group, Rabu, 18 Mei 2022.

Hal tersebut dapat dilihat dari antusiasme warga mendatangi depo-depo penjualan di semua polsek jajaran, mapolres dan Kantor Camat Paku.

Salah satu warga bernama Pahran (62) yang turut mengantri minyak goreng di Mapolsek Dusun Timur mengaku senang dengan adanya penjualan minyak goreng murah tersebut.

"Lumayan membantu buat kami masyarakat kecil. Bisa hemat sekitar Rp 10.000 per liter," ujarnya usai mendapatkan bagian 2 liter minyak goreng curah.

Warga Desa Matabu ini mengaku sebelumnya harus membeli minyak goreng dalam kemasan dengan harga Rp25.000-Rp28.000 per liter. Dengan harga minyak goreng yang mahal seperti itu, keuntungan jualan makanan secara berkeliling yang dilakukan oleh istrinya semakin menipis.

"Kalau minyak goreng di pasar masih mahal kami berharap penjualan minyak goreng curah dengan harga Rp14.000 per liter ini bisa sering-sering diadakan," pintanya.

Hal yang sama diungkapkan seorang wanita paruh baya bernama Rina. Meski hanya untuk memenuhi kebutuhan konsumsi dalam keluarga, dia merasa penjualan minyak goreng murah tersebut sangat membantu mengurangi beban keuangan keluarganya.

"Lumayan kami ibu-ibu rumah tangga bisa lebih menghemat uang belanja," ujarnya. Pemilik CBI Group Haji Abdul Rasyid AS terus berupaya memperluas operasi pasar minyak goreng curah ke seluruh wilayah Kalimantan Tengah.

Sebagai pengusaha nasional asal Kalimantan Tengah yang peduli terhadap persoalan yang terjadi saat ini, Haji Rasyid berkomitmen membantu pemerintah daerah mengatasi tingginya harga minyak goreng melalui operasi pasar minyak goreng murah dengan menggandeng berbagai pihak baik swasta maupun instansi pemerintah. (BOLE MALO/B-6)

Berita Terbaru