Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Halmahera Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Popkab Pulang Pisau 2022 Digelar

  • Oleh Asprianta
  • 23 Mei 2022 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menggelar Pekan Olahraga Pelajar Kabupaten (Popkab) tahun 2022. Kegiatan dibuka  Asisten I Setda setempat di Halaman Stadion, Senin (23/5/2022). 

Sebanyak 3 cabang olahraga (Cabor) ambil bagian pada kegiatan olahraga antar pelajar tingkat menengah pertama  di wilayah kabupaten berjuluk Bumi Handep Hapakat ini. 

Penyelenggaraan Popkab Pulang Pisau Tahun 2022 ini, mengangkat tema "Terwujudnya Pemuda Insan Olahraga yang Berkualitas, Produktif, Inovatif, Berdaya dan Berprestasi. 

"Tema Popkab tahun ini saya nilai tepat dan relevan," ujar Asisten I Setda Pulang Pisau, Syaripul  Pasaribu saat membacakan sambutan Sekda Tony Harisinta. 

Dijelaskannya, tepat disini karena olahraga memiliki nilai-nilai perjuangan, sportivitas, tidak mudah menyerah menjunjung tinggi disiplin serta membangun mental juara. 

"Jadi, melalui tema ini mari kita wujudkan daerah yang sportif, yang berdaya saing dan siap tampil pada pesta olahraga baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional," katanya. 

Pinta Sekda, melalui Popkab kali ini mari dibina para peserta didik mulai jenjang sekolah dasar (SD) hingga sekolah atas, agar gemar dan giat berolahraga.

"Kita ingin seluruh peserta didik dapat ditingkatkan kesehatan dan kebugarannya melalui olahraga. Karena secara khusus bidang olahraga tentu akan lebih dihargai jika memiliki prestasi yang membanggakan, dan besar harapan saya melalui kegiatan ini lahir atlet-atlet berprestasi yang dapat membawa nama harum kabupaten kita,"  pintanya berpesan. 

Terpisah, Kadispora Pulang Pisau, Sukarja melalui Kabid Peningkatan  Prestasi Olahraga Evie Ferenita mengatakan, kegiatan kali ini diikuti kurang lebih 30 atlet dari tingkat pelajar SMP-SMA/Sederajat di wilayah Kabupaten Pulang Pisau. 

"Untuk cabor ada 3, yakni atletik, pencak silat dan sepak takraw. Popkab ini seleksi untuk persiapan Poprov nanti," ucap Evie yang juga ketua panitia kegiatan. 

Dia berharap semoga melalui momentum ini, selain dapat menyadarkan akan pentingnya berolahraga juga dapat menjadi pemicu bagi prestasi olahraga di daerah.

Berita Terbaru