Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Nunukan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Berupaya Turunkan Angka Stunting hingga 14 Persen

  • Oleh Norhasanah
  • 24 Mei 2022 - 17:50 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara terus berupaya menurunkan angka stunting dan wasting, melalui strategi-strategi yang dilaksanakan.

"Untuk menurunkan stunting menjadi 14 persen dan wasting menjadi 7 persen sesuai target bersama. Dan itu tidak mungkin dikerjakan hanya dinas sendiri," kata Sekda Sukamara, Rendi Lesmana, Selasa, 24 Mei 2022.

Menurutnya, upaya tersebut merupakan pekerjaan kolabirasi yang melibatkan beberapa beberapa stake holder, terutama perangkat daera terkait agar taerget tersebut dapat dicapai sesuai harapan.

"Jadi ini tidak bisa berdiri sendiri-sendiri," ujarnya.

Rendi berharap, melalui sosialiasi perubahan prilaku dalam penanggulangan stunting dengan pemanfaatan pangan lokal sebagai Pengolahan Makanan Tambahan (PMT) yang diikuti kader posyandu, desa, dapat menurunkan angka prevalensi stunting.

"Posyandu ini merupakan ujung tombak kita, kita berharap pandemi yang insya allah akan menjadi endemi ini, posyandu-posgandu kita akan giat kembali," tutur Rendi.

Adapun angka prevalensi stunting di Kabupaten Sukamara mencapai 16,27 persen, target nasional tahun 2024 kurang dari 14 persen. Karena angka prevalensi stunting Kabupaten Sukamara masih tinggi dari target nasional, maka upaya penurunan akan terus dilakukan hingga tahun 2024 mendatang. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru