Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Sukamara Ajak Masyarakat Perangi Stunting

  • Oleh Norhasanah
  • 24 Mei 2022 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara harapkan masyarakat dapat bekerjasama dalam memerangi stunting, wasting, underweight dan obesitas.

Sekda Sukamara, Redi Lesmana mengatakan, dalam pencegahan itu perlu adanya dukungan dari pemerintah daerah. Salah satunya melalui strategi-strategi perbaikan gizi.

"Selain strategi, juga perlu adanya intervensi lebih lanjut agar persoalan gizi bisa dituntaskan. Dengan begitu masyarakat Kabupaten Sukamara memiliki gizi baik dan jauh dari masalah," ujar Rendi Lesmana dalam edukasi dan advokasi perubahan perilaku, Selasa, 24 Mei 2022.

Dia berharap, melalui acara yang digelar pemerintah dalam penanggulangan dan pencegahan stunting melalui pemanfaatan pangan lokal sebagai Pengolahan Makanan Tambahan (PMT) tersebut mendapat dukungan dari masyarakat, dengan ikut bekerjasama dalam memerangi stunting, wasting, underwaight dan obesitas.

"Karena pemenuhan gizi ini merupakan hak bagi setiap orang," ujarnya.

Dia juga mengimbau agar pemerintah kecamatan, kelurahan dan desa untuk mendukung secara penuh penanggulangan dan pencegahan stunting dan masalah gizi lainnya.

"Karena memang untuk mengatasi permasalahan gizi ini perlu kerjasama semua pihak, baik pemerintah maupun masyarakat," tukas Rendi Lesmana. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru