Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pangkajene Kepulauan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SSMS Bagikan Rp763 Miliar Dividen Pada Pemegang Saham

  • Oleh Testi Priscilla
  • 22 Juni 2022 - 18:15 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Emiten perkebunan PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk atau SSMS membagikan dividen dari laba bersih tahun buku 2021 sebesar Rp763,43 miliar kepada para pemegang sahamnya.

"Dividen yang dibagikan kepada pemegang saham adalah sekitar Rp763,43 miliar dan itu sudah dikirimkan kepada para pemegang saham kemarin, tanggal 21 Juni 2022," kata Sekretaris Perusahaan Sawit Sumbermas Sarana, Swasti Kartikaningtyas kepada Borneonews pada Rabu, 22 Juni 2022.

Menurut Swasti, pembagian deviden dilakukan pada Selasa, 21 Juni 2022. SSMS memang membagikan 50 persen dari laba bersih tahun buku 2021 sebagai dividen kepada para pemegang saham. Karenanya, dividen yang dibagikan mencapai Rp763,43 Miliar lantaran laba bersih perusahaan tahun 2021 adalah sebesar Rp1,51 triliun.

"Keputusan ini telah mendapat restu dari pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham atau RUPS pada Senin, 23 Mei 2022 lalu," terangnya lagi.

Adapun, dividen per saham yang didapat menurut Swasti adalah sebesar Rp80,15.

"Menurut perhitungan kami sesuai dengan peraturan di Bursa Efek Indonesia atau BEI, pembagian dividen dilaksanakan pada 21 Juni 2022 kepada pemegang saham yang mempunyai saham SSMS di tanggal 6 Juni 2022," jelasnya lagi. (TESTI PRISCILLA/B-5)

Berita Terbaru