Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim Seleksi 3.200 Tenaga Kontrak di 3 Lokasi

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 23 Juni 2022 - 12:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melakukan evaluasi terhadap 3.200 tenaga kontrak yang berakhir masa kerjanya di tiga lokasi, Kamis, 23 Juni 2022. 

Evaluasi atau seleksi tenaga kontrak tersebut dilakukan di Gedung Tenis Indoor Stadion 29 Nopember Sampit, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit, dan di Balai Pelatihan Guru (BPG). 

"Evaluasi tenaga kontrak kami lakukan di tiga tempat, yang setempat dilakukan pada hari ini," ujar Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kotim Kamaruddin. 

Di Gedung Tenis Indoor diperuntukkan bagi tenaga kontrak yang merupakan lulusan sarjana, diploma, dan SMA. Serta merupakan tenaga teknis dan administrasi. 

"Sesi pertama ini khusus peserta lulusan S1 dan D3. Dan sesi kedua nanti diperuntukkan bagi yang lulusan SMA sederajat," kata Kamaruddin. 

Tenaga teknis dan administrasi yang mengikuti tes tersebut berjumlah 1.363 orang. Sedangkan bidang pendidikan sebanyak 747 orang, dan tenaga kesehatan 600 orang. 

Saat ini, seleksi tersebut masih berjalan. Dan nantinya kemungkinan besar akan berkurang dari jumlah awal yang mencapai 3.200. Seusai dengan ungkapan Bupati Kotim Halikinnor, yang akan mengurangi 700 orang hingga 1.000 orang. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru