Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Bitung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Barito Timur Ziarah Taman Makam Pahlawan dalam Rangka HUT Bhayangkara

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 28 Juni 2022 - 11:25 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang -  Polres Barito Timur melaksanakan Upacara Ziarah di Taman Makam Pahlawan Bumi Satria Ampah  Kecamatan Dusun Timur, Selasa, 28 Juni 2022. Ziarah tersebut merupakan rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-76 Bhayangkara.

Tampil sebagai inspektur upacara Wakapolres Barito Timur Kompol Zulyanto L Kramajaya dengan perwira upacara Kapolsek Dusun Tengah Ipda Supriyadi.

Upacara ziarah juga diikuti oleh pejabat utama polres, para kapolsek jajaran, personel polres dan polsek yang ditunjuk, Bhayangkari Ranting Dusun Tengah serta pasukan Brimob bersenjata lengkap.

Dalam kegiatan tersebut Wakapolres memberikan penghormatan kepada para pahlawan telah gugur dan diikuti oleh seluruh peserta upacara ziarah.

Saat diwawancarai, Wakapolres mengatakan, upacara ziarah merupakan suatu bentuk penghargaan dan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia atau NKRI.

"Tentunya kita sebagai warga negara yang baik, kita patut bersyukur karena tidak lagi  berjuang di Medan perang untuk merebut kemerdekaan melainkan tinggal mengisi kemerdekaan sesuai dengan nilai-nilai kebangsaan yang tak terlepas dari NKRI sebagai harga mati," ujar Wakapolres.

Pada kesempatan upacara ziarah tersebut Wakapolres juga berkesempatan melakukan peletakan karangan bunga serta tabur bunga pada makam para pahlawan yang diikuti oleh seluruh peserta upacara. (BOLE MALO/B-5) 

Berita Terbaru