Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Hal yang Harus Disiapkan Jika Ingin Ekspor Produk Sawit

  • Oleh Testi Priscilla
  • 05 Juli 2022 - 12:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - CEO and Founder ekspor.id, Choirul Amin membagikan tips bagaimana menyiapkan dan hal apa saja yang harus disiapkan jika pelaku usaha ingin melakukan ekspor produk sawit dan turunannya.

"Beberapa hal umum yang perlu dipersiapkan diantaranya hanya Certificate Of Analysis atau COA, kemudian masuk ke laboratorium untuk pengecekan produk," kata Amin dalam rilisnya kepada Borneonews, Selasa 5 Juli 2022.

Hal ini disampaikan Amin saat menjadi salah seorang narasumber pada kegiatan gelar wicara Generasi Sawit bertajuk Sawit Komoditas Ekspor Strategis dan Peluang Startup dalam Ekspor Sawit dan Turunannya di Jakarta Pusat pekan lalu.

"Jika COA dan pengecekan produk di laboratorium sudah dilakukan maka tinggal mengajukan dan memenuhi persyaratan ekspor ke Kementerian Perdagangan," katanya lagi. Kelapa sawit dan produk turunannya bukan merupakan komoditi yang rumit untuk diekspor.

"Sangat possible bagi teman-teman yang ingin ekspor sawit, karena memang persyaratan ekspornya tidak terlalu rumit seperti komoditi-komoditi lain. Teman-teman milenial sangat dibutuhkan sekarang ini untuk membantu petani menjualkan produknya keluar negeri," kata Amin lagi. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru