Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ogan Komering Hulu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Seruyan Minta Galakkan Program Pemberdayaan Masyarakat Desa

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 03 Agustus 2022 - 19:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Bupati Seruyan, Yulhaidir meminta kepada seluruh jajaran pemerintahan desa di Kabupaten Seruyan untuk menggalakkan kegiatan pemberdayaan masyarakat.

Harapan itu disampaikan saat Sekretaris Daerah Kabupaten Seruyan, Djainuddin Noor membacakan sambutan Bupati Seruyan, ketika melantik penjabat kepala desa, Selasa, 2 Agustus 2022.

“Galakkan segala program dalam upaya pemberdayaan seluruh komponen yang ada di desa, baik kelembagaan maupun kemandirian desa, mulai dari aspek sosial maupun aspek ekonomi,“ pintanya.

Menurutnya, pemberdayaan seluruh komponen yang ada di desa merupakan program penting dalam kerangka grand strategy pembangunan daerah Kabupaten Seruyan.

Selanjutnya, program pemberdayaan memiliki peran strategis yaitu mendorong partisipasi dan gotong royong masyarakat untuk terlibat secara aktif dalam proses pembangunan desa.

“Dalam mempercepat kemajuan desa, sinergitas dan peran seluruh komponen masyarakat sangat penting untuk bersama sama  membagun dan memajukan desa,“ tandasnya. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru