Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesisir Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

2.500 Paket Sembako dari Pemprov Kalteng Dibagikan ke Masyarakat

  • Oleh Norhasanah
  • 29 September 2022 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah membagikan 2.500 paket sembako secara gratis dalam kegiatan pasar murah kepada masyarakat di Kabupaten Sukamara, Kamis, 29 September 2022.

Sebelumnya, bantuan tersebut dijadwalkan diserahkan langsung oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran kepada masyarakat. Namun karena ada kesibukan lain, sehingga batal hadir. 

Bupati Sukamara, Windu Subagio saat membuka kegiatan pasar murah menyampaikan permohonan maaf Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran yang seyogyanya menghadiri dan memantau langsung pelaksanaan pasar murah di Sukamara, tidak bisa menghadiri langsung kegiatan.

"Gubernur meminta agar pada pelaksanan pasar murah ini untuk paket yang ada digratiskan kepada masyarakat," kata Windu Subagio, Kamis, 29 September 2022.

Adapun paket murah yang disalurkan pada kegiatan pasar murah berjumlah 750 paket untuk Kelurahan Mendawai, 750 paket untuk Kelurahan Padang, serta dijadwalkan juga 1000 paket di Kecamatan Pantai Lunci sehingga total ada 2.500 paket murah.

"Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat membantu meringankan pengeluaran masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari hari di tengah dampak inflasi yang terjadi saat ini," harap Windu. (NORHASANAH/B-7)

Berita Terbaru