Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lampung Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Sukamara: Mengikuti Transformasi Era Digital Polantas Harus Berinovasi

  • Oleh Norhasanah
  • 03 Oktober 2022 - 14:31 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Dengan berkmbangnya transfortasi yang telah memasuki era digital, Polisi Lalu Lintas atau Polantas Polres Sukamara diharapkan dapat berinovasi untuk mengikuti perkembangan.

"Perkembangan transfortasi juga telah memasuki era digital, dimana operasional order angkut publik sudah berada didalam genggaman, cukup menggunakan handphone," kata Bupati Sukamara, Windu Subagio saat apel gelar pasukan Operasi Zebra Telabang 2022 dan pergelaran sarpras penanggulangan bencana alam karhutla, Senin, 3 Oktober 2022.

Modernisasi perlu diikuti dengan inovasi dan kinerja Polri khususunya Polantas, sehingga mampu mengantisipasi segala dampak yang akan timbul dari modrenisasi tersebut.

"Polisi lalu lintas terus berupaya melaksanakan program-program Kapolri yang disebut Presisi, yaitu prediktif, responsibilitas, transparansi berkeadilan," ujarnya.

Windu menambahkan permasalahan lalu lintas saat ini telah berkembang dengan cepat dan dinamis sebagai konsekuensi dari meningkatnya jumlah kendaraan bermotor dan populasi penduduk.

Sehingga Polri telah menerapkan kalender Operasi Zebra Tahun 2022 yang akan dilaksanakan selama 14 hari, dimulai dari 3 Oktober sampai 16 Oktober 2022 secara serentak di seluruh Indonesia. 

"Hari ini dilaksanakannya apel gelar Operasi Zebra pasukan yang dirangkai juga dengan apel kesiapan penanggulangan bencana banjir dan karhutla," tukasnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru