Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PT. KSA Gelar Pelatihan Pengrajin Purun Hasilkan Produk Ramah Lingkungan

  • Oleh Wahyu Krida
  • 10 Oktober 2022 - 19:36 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - PT Kalimantan Sawit Abadi (KSA) merupakan entitas perusahan dari PT Sawit Sumbermas Sarana (SSMS) Tbk - Citra Borneo Indah (CBI) Group, gelar pelatihan pemberdayaan ekonomi masyarakat Desa Natai Baru, Kecamatan Arut Selatan (Arsel), Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Senin, 10 Oktober 2022.

Pelatihan diikuti kelompok Pengrajin Purun Karya Bhakti ini di inisiasi oleh Departemen CSR PT KSA, selain bertujuan meningkatkan perekonomian masyarakat harapnnya juga bisa menghasilkan produk yang ramah lingkungan.

Dalam pembukaan pelatihan tersebut, Kepala Desa (Kades) Natai Raya, Asmiarti mengatakan harapannya agar kegiatan ini bisa diikuti dengan serius oleh peserta.

"Karena saya pribadi yakin bila suatu hal digarap dengan serius, maka kesuksesan juga bisa dicapai. Sehingga dengan memiliki keterampilan membuat produk berbahan purun ini, harapannya para peserta namtinya bisa meraih kesuksesan, terutama dalam menambah pendapatan ekonomi keluarga," jelas Kades.

Departement Head CSR PT KSA, Mahesha Lugiana mengatakan selain menggelar pelatihan, pihak perusahaan juga menyerahkan bantuan alat mekanisasi dan berbagai perangkat lain yang diperlukan guna peningkatan produk purun.

"Karena saat ini produk berbahan purun, diakui bisa diolah menjadi produk yang ramah lingkungan. Salah satu produk yang bisa diolah dari purun yaitu sedotan yang mudah terurai oleh alam bila selesai digunakan," jelas Mahesha Lugiana.

Mahesha Lugiana mengatakan, karena bahan baku purun sangat banyak ditemukan di Desa Natai Baru, oedepannya perusahaan bakal mengembangkannya untuk menjadi produk lainnya diantaranya adalah anyaman purun yang tentunya memiliki nilai ekonomis tinggi.

"Perusahaan berkomitmen untuk selalu mendukung pekembangan dan kegiatan kegiatan peningkatan perekonomian masyarakat Desa Natai Baru. Kami juga akan membantu tidak hanya pada pelatihan saja tapi sampai pemasaran produk," ujar Mahesha Lugiana.

Kasi Teknologi Tepat Guna - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kobar, Juanda yang hadir dan membuka kegiatan tersebut menyampaikan, saat ini pemerintah memang sedang gencar mendukung berbagai inovasi positif yang dilakukan masyarakat.

"Pemerintah selalu mendorong dan mengampayekan berbagai produk yang innovatif di setiap event, baik ditingkat daerah, propinsi hingga nasional," jelas Juanda. (WAHYU KRIDA/)


TAGS:

Berita Terbaru